Batu Payung : The Amazing Great Stone at Central Lombok

Gambar Dok. R.U

Pantai batu payung merupakan pantai yang berlokasi di wilayah kabupaten Lombok Tengah bagian selatan, tepatnya di desa Gerupuk kecamatan Pujut kabupaten Lombok Tengah. Untuk tiba di lokasi pantai batu payung dari arah kota Mataram, jarak tempuh yang harus dilalui untuk adalah ± 65 km, atau sekitar 1 jam perjalanan. Kemudian jika dari Bandara Internasional Lombok (BIL) paling tidak hanya membutuhkan waktu sekitar 30–40 menit. Sedangkan jika dari arah kota Selong, alangkah baiknya mengambil rute melalui Keruak – Mujur – Sengkol – desa Sade – desa Gerupuk karena jarak tempuhnya lebih dekat jika dibandingkan dengan melewati rute yang berada di tengah ibu kota Praya. 

Baca Juga : 
Air Terjun Mangku Sakti Kecantikan Sempurna Di Tengah Hutan 
Enyahkan Kejenuhan, Nikmati Indahnya Gili Trawangan
Kurang Afdol kalau tidak Berwisata ke Lembah Sembalun
Labuan Haji, Pantai Sederhana dengan Siluet Sunrise yang Luarbiasa 

Namun tidak jauh berbeda dengan kondisi pantai di wilayah kabupaten Lombok Tengah bagian selatan lainnya, akses kendaraan umum menuju lokasi pantai ini terbilang cukup sulit. Bahkan tidak ada samasekali, sehingga pengunjung yang hendak menuju lokasi pantai ini benar-benar harus menggunakan kendaraan pribadi. Selain itu, beberapa fasilitas dan kondisi jalan menuju pantai batu payung masih terbilang cukup memprihatinkan jika dibandingkan dengan keberadaannya yang makin dikenal dan banyak dikunjungi oleh para wisatawan.

Letak pantai batu payung ini sendiri masih berada dalam satu garis pantai dengan pantai Kuta dan pantai Aan. Persisnya terletak disebelah selatan pantai Aan, hanya terpisah oleh bukit-bukit setinggi ± 500 mdpl. Untuk tiba di area lokasi batu payung tersebut, pengunjung bisa menyusuri tepian tebing dengan berjalan kaki diatara bebatuan licin yang masih menyisakan genangan dari air laut saat pasang.

Sebutan batu payung untuk pantai ini adalah karena ada sebuah batu besar yang berada sekitar 500 meter dari bibir pantai dianggap menyerupai sebuah payung, tetapi jika dilihat lebih seksama batu tersebut malah lebih mirip terlihat seperti jamur kuping. 


 Dan untuk melihat batu besar yang menyerupai payung tersebut secara jelas, tentu saja harus menunggu air laut surut terlebih dahulu. Itulah sebabnya mulai menjelang sore hari merupakan moment yang pas untuk mengabadikan pesona alam di pantai batu payung. 

Hamparan bebatuan dan debur ombak yang menjilati ujung karang, serta bebatuan cadas tak jauh dari icon batu besar tersebut menjadi pelengkap keindahan yang terbentang didepan mata. Keberadaan pantai batu payung semakin hits dan banyak dikunjungi wisatawan baik lokal maupun mancanegara sejak lokasi disekitar destinasi wisata tersebut sempat dijadikan sebagai lokasi shooting sebuah film berjudul Sajadah Ka’bah yang diperankan oleh bang H. Rhoma Irama beserta beberapa artis ibu kota. 

No comments for "Batu Payung : The Amazing Great Stone at Central Lombok"


=> CLOSE ADS KLIK 2X <=